Loker Terbaru Sinarmas Forestry Jambi
  • Full Time
  • Jambi

Sinarmas Forestry

Idneeded.com – Sinarmas Forestry adalah pengelola hutan tanaman industri yang beroperasi di Pulau Sumatera dan Kalimantan, sekaligus merupakan pemasok bahan baku kayu untuk pabrik pulp dan kertas Asia Pulp & Paper. Sinar Mas Forestry mempraktekkan pengelolaan hutan tanaman dengan memperhatikan kelestarian fungsi produksi, ekologi dan sosial.

Asia Pulp & Paper, juga dikenal di industri kertas sebagai APP, berbasis di Jakarta, adalah salah satu dari perusahaan produsen bubur kertas dan kertas terbesar di dunia. Didirikan oleh Eka Tjipta Widjaja bersama Singgih Wahab Kwik (Kowik) yang juga penasehat dari pemilik sebelumnya Indah Kiat dan mantan kepala komisaris dan wakil dari Sinarmas Group. Dengan 14 pabrik besar di Indonesia, Tiongkok dan Kanada, APP memiliki kapasitas produksi bubur gabungan, kertas, dan kemasan-grade tahunan saat ini lebih dari 18 juta ton per tahun, dan memasarkan produk-produknya ke lebih dari 120 negara di enam benua.

JOB : MAHOUT/PAWANG GAJAH

Tugas & Tanggung Jawab:

Melaksanakan semua tugas dalam pengelolaan satwa binaan dan botanical garden.
Melakukan pengelolaan satwa binaan dengan kegiatan meliputi :
Melakukan penempatan gajah di rerumputan.
Melakukan gembala gajah di dalam hutan.
Melatih gajah secara rutin.
Memandikan gajah.
Melakukan penempatan gajah di kandang di gembalakan.
Melakukan pengadaan dan pemberian pakan satwa binaan lainnya.
Memonitoring kesehatan satwa gajah binaan
Melaksanakan tugas-tugas yang diberikan secara khusus (special assigment) oleh atasan
Menerapkan prinsip-prinsip manajemen lingkungan (SML) dan Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) di area kerja yaitu camp & lokasi pemeliharaan satwa gajah binaan.

Kualifikasi :

A. Education

Pendidikan minimal SMP dan untuk Pawang Gajah memiliki skill atau pelatihan pawang gajah (Mahout).

B. Ability

Memiliki kemampuan bekerjasama dalam menjalankan tugas.
Memiliki inisiatif yang tinggi.
Memiliki keuletan dan jujur.

C. Skill

Memiliki kemampuan memahami sifat satwa gajah binaan dan berpengalaman sebagai pawang gajah (mahout)

*CATATAN*

(1) : Kami Idneeded.com selalu menyampaikan informasi lowongan kerja yang terbaru dan terpercaya.
(2) : Lowongan kerja ini tidak dipungut biaya apapun (Gratis).
(3) : Lamaran yang tidak memenuhi kualifikasi di atas tidak akan diproses, hanya kandidat terbaik yang akan dipanggil untuk mengikuti seleksi tahap selanjutnya.
(4) : Harap Baca dengan teliti dan seksama agar tidak terjadi kesalahan saat melamar pekerjaan.

*CARA MELAMAR :

Apabila anda sudah membaca artikel lowongan kerja di atas serta merasa memenuhi kualifikasi atau persyaratan yang dibutuhkan oleh pihak perusahaan tersebut, segera lengkapi berkas dan CV lamaran terbaru lalu kirimkan melalui via email, dengan cara klik tombol Apply for job dibawah ini agar mengarah ke link tujuan.

Subjek email: Pawang Gajah

To apply for this job email your details to wahyudi.wahyudi2@sinarmasforestry.com